Rabu, 04 Desember 2013

Kiat menyiapkan dana pendidikan anak

Persiapan Uang Masuk Sekolah: Menabung Saja Tidak Cukup
Tak terasa kita sudah sampai di bulan Desember 2013, saat sekolah swasta nasional maupun internasional sedang mengadakan open house untuk tahun ajaran 2014-2015. Mungkin Anda termasuk salah satu orangtua yang turut menyambangi open house dari sekolah incaran untuk buah hati. Apakah uang masuk atau uang pangkal sekolah sudah dipersiapkan?
Biaya Pendidikan (Ilustrasi)
Biaya Pendidikan (Ilustrasi)


Kebanyakan orangtua terlalu sibuk mencari sekolah yang paling ideal untuk buah hati namun lupa mempersiapkan uang pangkal yang jumlahnya tidak sedikit. Bahkan untuk mengatasi besarnya uang pangkal masuk, beberapa sekolah menawarkan cicilan 0% dengan menggunakan fasilitas kartu kredit.
Ilustrasi: Thinkstock
Yang sulit adalah menyiapkan uang pangkal yang jumlahnya besar. Menabung saja tak cukup.
Bayangkan apabila Anda memiliki tiga orang anak dan menggunakan tawaran cicilan tersebut, jangan-jangan sampai anak lulus sekolah utang itu belum selesai dibayar. Maka untuk menghindari terlilit utang, mari persiapkan uang pangkal masuk sekolah sejak dini.

Idealnya uang pangkal masuk sekolah disiapkan sejak anak baru lahir, namun tidak ada kata terlambat untuk memulainya sekarang. Secara rata-rata, uang pangkal masuk sekolah di Indonesia mengalami inflasi sebesar 10-15% setiap tahunnya. Dengan besarnya angka uang masuk sekolah maka menabung saja tidak cukup sehingga Anda perlu berinvestasi.

Beberapa instrumen investasi yang dapat digunakan dalam mempersiapkan uang pangkal masuk sekolah berdasarkan jangka waktu dibutuhkannya adalah sebagai berikut:

- Tabungan/Deposito/Emas/Reksadana Pasar Uang (<5 tahun) dapat digunakan untuk mempersiapkan uang pangkal masuk TK dan SD.
- Reksadana Pendapatan Tetap (5-10 tahun) dapat digunakan untuk mempersiapkan uang pangkal masuk SMP.
- Reksadana Campuran (10 tahun) dapat digunakan untuk mempersiapkan uang pangkal masuk SMA.
- Reksadana Saham (>10 tahun) dapat digunakan untuk mempersiapkan uang pangkal masuk Universitas.

Anda dapat menggunakan kalkulator gratis pada website QM Financial untuk mengetahui besarnya uang pangkal masuk sekolah yang diperlukan setiap jenjangnya dengan mengunjungi laman ini, http://tujuanloapa.qmfinancial.com/index.php/page/dana-pendidikan

Selamat mempersiapkan uang pangkal masuk sekolah buah hati Anda!


Sugianto A. Boediman, CFP®
Independent Financial Planner
PT. Quantum Magna
www.qmfinancial.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar